Sebabkan Kemacetan Arus lalulintas

Dishub  Pekanbaru Tertibkan PKL dan Ojek Online 

Personil Dishub Pekanbaru saat melakukan penertiban di Jalan Sultan Syarif Kasim

PEKANBARU - (KIBLATRIAU. COM) -- Personil dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru menertibkan sejumlah Pedagang Kali Lima (PKL) dan ojek online yang mengkal di sekitar jalan Sultan Syarif Kasim (SSK) tepatnya didepan SMAN 1. 

Karena keberadaan ojek online dan PKL yang berjualan di pinggir jalan menggangu arus lalu lintas di ruas jalan tesebut. Sehingga menyebabkan kemacetan. Terutama saat pagi jam berangkat sekolah dan sore jam pulang sekolah.

Apalagi diruas jalan ini terdapat tiga sekolah yang saling berdekatan, sehingga pada saat jam berangkat atau pulang sekolah arus lalulintas menjadi padat. 

Kepadatan arus lalulintas lintas tersebut diperparah dengan banyaknya pedagang yang berjualan diatas trotoar,  sehingga menghalangi pejalan kaki dan membuat nya harus turun kejalan.

Menyikapi kondisi tersebut, Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru langsung turun ke lapangan dan mengambil tindakan tegas dengan menertibkan para pedagang. Dimana yang semula berjualan diatas trotoar tepat disamping pagar sekolah, saat ini pedagang direlokasi kesebrang jalan didekat pagar masjid Raya Annur.

"Setelah para pedagang direlokasi, kemacetan lalulintas di Jalan SSK tepatnya didepan tiga sekolah yakni SMPN 1, SMPN 5 dan SMAN 1 bisa kembali lancar. Selain para pedagang, kendaraan para penjemput juga diarahkan untuk parkir disamping pagar masjid," sebut Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Kendi  Harahap kepada wartawan,  Jumat (12/10/2018). (SY)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar